JUDUL BUKU

Minggu, 15 Desember 2013

Reader's digest juni 2010

Daftar isi menarik
-destinasi wisata eksotis di asia
-rahasia otak super
-yoga dalam bentuk berbeda
-ayah dan anak
-taman di rumah hijau
-jalan-jalan aman dan nyaman
-serba-serbi piala dunia
-4 cara memandang sepak bola
-teror di tengah laut
-tersihir pesona Dasima
-nukilan: anak kota menggugat tradisi

Rp. 10.000



Sekolah saja tidak pernah cukup

Oleh Andrias Harefa

Anda pernah menghadiri reuni sekolah? Setelah sekian lama tak bertemu, menarik sekali mendapati bahwa orang-orang yang tak terlalu sukses di kelas justru lebih sukses dalam hidup. Mereka datang dengan pesawat kelas satu atau mengendarai sedan mewah, sementara jago-jago kelas datang dengan tiket ekonomi atau mobil keluarga dan mengeluhkan sakit pinggangnya. Prestasi akademik hanya baik di kelas, tetapi bisa amat merugikan untuk berlaga dalam kehidupan nyata
Roger Konopasek
Pembicara Motivasional, Pengusaha, dan Penulis buku bestseller
Success Adventure dan Make Million $ Marketing



Buku ini akan menyadarkan kita betapa sekolah saja tidak cukup, bahkan mungkin merugikan, dan mengajak kita untuk memasuki berbagai alternatif pembelajaran yang akan membuat kita semakin berdaya dalam kehidupan nyata

Rp 30.000,-

Things Fall Apart

By Chinua Achebe

Okonkwo seorang pria yang sepanjang hidupnya takut dianggap lemah. Dia terobsesi menjadi pria, pria sejati, pria yang kaya, kuat, dan dihormati. Menurutnya, dia telah melakukan segala yang harus diperbuatnya, termasuk membunuh anak asuhnya dan memukuli istri-istrinya.

Tetapi semua pencapaiannya menghadapi tantangan nyata ketika misionaris Kristen mulai merambah benua Afrika. Perlahan mereka mencerabuti tradisi dan budaya kaum ibo. Melucuti kekuasaan para pemimpinnya. Dan keluarga Okonkwo pun terkena imbasnya.

Amarah Okonkwo memuncak, dia merasa inilah waktunya untuk membuktikan diri. Saatnya untuk berperang, melawan penindasan terselubung itu, dan menjadikan dirinya pria sejati, orang terhebat di klannya.
Kisah mengenai tragedi kemanusiaan yang selalu terjadi sepanjang masa ini diceritakan Chinua Achebe, novelis legendaris Nigeria, dengan indah, bijak, dan luar biasa eksotis


Rp 25.000,-

Si padang

Oleh Harris Effendi Thahar

Sebagai anak lelaki suku Minangkabau. Harris Effendi Thahar - pengarang buku kumpulan cerpen ini - tahu betul watak dan tabiat orang Minang, termasuk para perantaunya. 

Katanya, "Betapapun kere-nya seorang lelaki Minang di rantau, ia senantiasa berusaha tampil keren. Kalau perlu arlojinya disepuh emas, meskipun ia hanya seorang pelayan rumah makan atau pedagang kaki lima. 

Gaya "Si Padang", begitulah orang luar Minang memanggilnya: rata-rata berperangai sama, mulai dari yang paling kere sampai konglomerat." 
Dan, cerpen "Si Padang" adalah cerminan perantau Minang yang berusaha mencari "nama" di rantau dengan cara apapun untuk " dijual" di kampung halamannya.

Rp 20.000,-